Advertisements
7 Brand Smartphone Terlaris di Indonesia

Di Indonesia ada berbagai merk smartphone yang terkenal. Berbagai merk smartphone ini memiliki berbagai kelebihannya masing – masing. Smartphone ini memang cukup mendominasi pasar Indonesia. Meski masih didominasi Android dan iOS yang eksis. Berikut 7 brand smartphone terlaris di Indonesia berdasar FortuneID yaitu :

  1. Oppo

Brand yang dikenal akan kualitas kamera kini menduduki posisi pertama. Di November 2021 posisi oppo sendiri mampu mencapai target pasar tinggi. Persentase pasar yang dicapai oppo yakni 22%.  Hal ini membuat oppo lebih unggul dari xiaomi. Pada 3 bulan lalu memang xiaomi yang menduduki peringkat pertama. Namun karena kelangkaan chip membuat pasar xiaomi sedikit terganggu. Hal ini tidak berlaku bagi oppo. Karena kelangkaan chip tidak sampai mempengaruhi pasokan oppo. 

  1. Samsung

Di urutan kedua ada Samsung. Samsung yang berasal dari korea selatan ini memang top global. Itu juga berlaku di Indonesia. Samsung memang sudah dikenal lama sebagai smartphone yang berkualitas. Kemampuannya dalam membangun ekosistem smartphone memang ciamik. Selain itu promo yang ditawarkan juga melimpah. Meski di tahun kemarin market Samsung mencapai 25% dan kini menurun menjadi 19%. Namun hal ini dirasa karena kelangkaan chip dan juga pengaruh covid yang membuat ekonomi sedikit sulit.

  1. Vivo

Salah satu kompetitor oppo ini juga naik peringkat. Setelah sekian lama jarang memasuki peringkat utama di Indonesia. Smartphone yang menawarkan fitur kamera yang berkelas ini memang memukau. tampilannya juga kekinian dan trendy. Vivo juga sering melakukan berbagai kegiatan positif. Promo dan penawaran juga menjadi salah satu kegiatan vivo agar menarik minat pembeli. Market vivo saat ini menduduki peringkat 3 dengan pangsa pasar 18%.

  1. Xiaomi

Dikenal dengan smartphone sejuta umat. Xiaomi memang menjadi smartphone yang laris di Indonesia. Hal ini dikarenakan hardware di smartphone ini yang mumpuni namun harganya terjangkau. Meski jarang melakukan promosi di tv maupun melakukan siaran langsung. Namun hal ini tidak membuat smartphone ini diam dan kalah. Buktinya xiaomi mampu menduduki peringkat ke  4 sebagai smartphone terlaris di Indonesia dengan persentase 18%

Advertisements
  1. Realme

Pendatang baru yang tidak butuh waktu lama untuk menjadi terkenal. Realme merupakan smartphone yang berkualitas namun terjangkau. Smartphone ini memang menjadi pesaing xiaomi. Meski realme dulu menjadi anak perusahaan oppo, namun di 2018 realme resmi menjadi smartphone yang independen. Persentase dari realme di pasar Indonesia saat ini mencapai 16%.

  1. Iphone

Dikenal sebagai smartphone sultan. Iphone memang menjadi smartphone yang paling disegani di dunia. Meski hanya tampil dan meluncurkan produk setiap 1 tahun sekali, iphone selalu memberi kejutan yang spesial. Hal inilah yang menjadikan iphone sebagai smartphone premium. Apapun yang dikeluarkan iphone selalu menjadi contoh nyata berkelas dan modis. Media juga selalu meliput iphone dan membedah kelebihan – kelebihannya. Pasar iphone di Indonesia saat ini menyentuh 10%.

BACA JUGA : 10 Rekomendasi Laptop Untuk Mahasiswa Arsitektur dengan Harga di Bawah 10 Juta

  1. Huawei

Huawei adalah brand smartphone dari China. Salah satu brand yang membuat, mendesain dan merekayasa perangkat lunaknya sendiri ini cukup elegan. Keberaniannya dalam melawan Amerika membuat Huawei menjadi liputan media dunia. Smartphone ini memang sedang mendapatkan sanksi dar Negara adidaya tersebut. Akan tetapi Huawei tak pernah menyerah dan terus berusaha melawan. Ini dibuktikan dari perubahan – perubahan yang baru dan langka. Dunia smartphone akan menjadi makin sengit karena hadirnya os baru di Huawei. Pasar Huawei di Indonesia menyentuh angka 6%.

Smartphone memang menjadi sebuah alat yang dibutuhkan oleh banyak orang. Oleh karena itu benda yang satu ini sangat penting dan paling mendapat sorotan.

Advertisements